Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

Muhamad Candra Romadon

Followers

RSS

Review Honda CBR500R 2015

Pada tahun 2015 ini, pabrikan Honda kembali meluncurkan varian terbaru dari keluarga CBR series, yaitu CBR500R. Untuk motor yang satu ini, barangkali memang kalah familiar dibanding CBR600RR. Tapi, dengan segala fitur keunggulan, teknologi, dan performanya, motor yang satu ini rasanya masih layak dikatakan sebagai salah satu flagship andalan Honda.

Review Honda CBR500R 2015

Review Honda CBR500R
Honda CBR500R (IMOS 2014, Jakarta)
Menengok tampilan Honda CBR500R terbaru 2015, secara garis besar motor ini terlihat agak mirip dengan CBR250R, seperti yang tampak di bagian knalpot dan jok belakang. Dari segi volume mesin, Honda CBR500R dibekali dengan mesin 2-silinder sejajar berkapasitas 500cc (471cc) yang mampu menghasilkan power hingga 46,9 hp pada putaran 8.500 rpm serta torsi maksimum hingga 43 Nm pada putaran 7.000 rpm. Tenaganya memang masih jauh jika dibandingkan dengan CBR600RR yang mampu menghasilkan power hingga 118 hp dan torsi 66 Nm. Namun, untuk kalangan entry level moge, CBR500R kelihatannya masih menyasar ke segmen pemakai harian yang ingin merasakan sensasi motorsport dan moge.

Untuk fitur pengeremannya, Honda CBR500R sudah dilengkapi dengan Antilock braking system (ABS) dengan piringan cakram berdiameter 240mm. Di sektor panel kemudi, informasi yang ditampilkan dalam instrumen juga cukup lengkap dengan tampilan digital yang modern. Konsumsi bahan bakar Honda CBR500R diklaim mampu menempuh jarak 27 km/liter. Motor berbobot 194 kg ini juga bakal meluncur bersamaan dengan saudaranya,Honda CB500F dan CB500X.

Spesifikasi Honda CBR500R 2015

Spek Honda CBR 500R
spesifikasi Honda CBR500R 2015
gambar Honda CBR500R Black
Honda CBR500R merah
Demikianlah informasi mengenai Spesifikasi Honda CBR500R 2015, Review, Power & Desainnya. Semoga bermanfaat :-)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar