Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

Muhamad Candra Romadon

Followers

RSS

Spesifikasi YAMAHA R25 ABS

Rupanya di tahun 2015 ini menjadi sebuah momentum kebangkitan bagi produsen motor yang memiliki lambang kebanggaan Garpu Tala yakni Yamaha khususnya di Indonesia ini. Buktinya pada tahun 2015 ini pabrikan yang memiliki warna Biru Tua ini menggempur pasar otomotif nasional dengan meluncurkan beberapa produk andalan terbarunya secara terus-terusan meskipun dilakukan secara bertahap. Setelah mereka memperkenalkan produk terbarunya yang berada pada segmentasi skutik dengan teknologi Blue Core terbaru, kini YIMM meluncurkan produk motor sport terbaru pada bulan Maret 2015 ini yaitu Yamaha R25 ABS. Nah untuk lebih lanjutnya marilah simak ulasan Yamaha R25 ABS ala Mas Sena berikut ini yang akan membeberkan secara lengkap bagaimana ketangguhan motor sport yang super aman ini dengan teknologi ABS-nya ini. Penasaran dengan Yamaha R25 ABS ini? Yuk langsung saja lihat review dari Mas Sena dibawah ini.
yamaha r25 abs
Dengan peluncuran Yamaha R25 ABS terbaru ini maka diharapkan akan lebih memberikan dominasi penjualan motor sport nasional yang lebih besar. Di mana sebelumnya pabrikan kompetitor Green Team atau Kawasaki telah lebih dahulu menghadirkan komponen ABS pada motor sport mereka yakni Kawasaki Ninja 250 Fi. Yamaha R25 ABS  ini sebenarnya tidak memiliki perubahan yang begitu berarti dan terutama pada bagian desain terutama ruang bakarnya. Motor sport Yamaha ini hanyalah diperbaharui dengan komponen perangkat pengereman kelas wahid yakni ABS yang lebih menjamin keselamatan dan keamanan berkendara.Untuk lebih lanjutnya, marilah kita simak ulasan mengenai spesifikasi Yamaha R25 ABS yang Mas Sena rangkum dibawah ini.
motor yamaha r25 abs

Spesifikasi Yamaha R25 ABS

Desain Sangat Sporty, Gahar dan Agresif
Pada sisi desain dari spesifikasi Yamaha R25 ABS terlihat motor sport ini tetap menampilkan desain yang sama dengan varian standarnya, dengan konsep desain bodi yang meruncing dengan lekukan tajam namun terlihat halus. Desain tersebut tentunya akan memberikan kesan sporty, gahar dan agresif untuk sebuah motor sport. Mulai dari bagian depan Yamaha R25 ABS terlihat sangat berkelas dengan hadirnya lampu berdesain Dual Predator Head Light yang berbentuk seperti mata Hiu yang menatap tajam serta dipadukan dengan visor bening berukuran besar untuk memecah angin dengan baik akan memberikan kesan yang sangat agresif, sporty serta memberikan sistem aerodinamis yang maksimal. Yamaha R25 ABS memiliki stang jepit khas motor sport yang dipadukan dengan cover tangki berukuran besar akan menghasilkan sistem ergonomi berkendara yang tergolong nyaman karena pengemudi akan merasa pas untuk mengapit motor dan mengemudikannya. Motor sport ini juga memiliki spion yang berukuran cukup besar akan membuat sensasi berkendara menjadi lebih aman dan nyaman. Pada bagian sampingnya terlihat memiliki kesan sporty yang maksimal berkat fairing multilayer yang memiliki sudut tajam di tiap bagiannya. Lalu di bagian belakang dari spesifikasi Yamaha R25 ABS ini terlihat sangat sporty berkat adanya jok boncenger yang terpisah atau bisa disebut single seat yang dipadukan dengan lampu LED pada bagian belakangnya. Selain itu pada bagian belakangnya Yamaha R25 ABS ini disematkan sepatbor gantung yang berdesain solid dan tentunya akan memberikan kesan sporty yang sangat maksimal.
Super Sport Spedometer
Pada bagian dashboard dari spesifikasi Yamaha R25 ABS ini memiliki spedometer yang berdesain motor super sport sehingga akan memberikan kesan yang semakin sporty, bergaya dan mewah. Speedometer Yamaha R25 ABS  tersebut terlihat memiliki desain yang menyatu antara panel satu dengan panel lainnya. Mulai dari panel indikator rotasi mesin per menit yang memiliki bentuk hexagonal yang terdapat panel indikator bensin tersedia, indikator jam, indikator mesin, indikator FuelInjection (FI) dan indikator suhu mesin. Lalu pada bagian selanjutnya terdapat panel penunjuk kecepatan yang di dalamnya juga terdapat indikatortrip meter, oli serta posisi gear. Selain itu juga anda dapat menemukan panel informasi gigi netral, lampu utama, lampu sein dan beberapa tombol mode berkendara. Tentunya dengan kelengkapan panel spedometer yang didesain menarik pada spesifikasi Yamaha R25 ABS ini tentunya akan memberikan kemudahan informasi mengenai kondisi motor sport seperempat liter ini.
spesifikasi yamaha r25 abs
Dimensi Motor Sport yang Tangguh dan Mantap
Selanjutnya pada sisi dimensi dari spesifikasi Yamaha R25 ABS ini memang memiliki ukuran yang tangguh dan mantap untuk motor sport seperempat liter di Indonesia. Dengan detail dimensi berukuran 2090 x 720 x 1135 mm dengan jarak sumbu roda mencapai 1380 mm yang memiliki tinggi tempat duduk 780 mm serta memiliki berat isi 166 kg, Yamaha R25 ABS dirasa akan sangat pas untuk dikendarai orang dewasa di Indonesia. Juga dengan dimensi yang pas serta berat yang relatif ringan dikelasnya akan membuat pengendara mudah untuk membawa atau menggeber motor ini di jalanan. Memiliki tangki tampungan bahan bakar yang berkapasitas 14.3 liter dengan tangki cadangan 3 liter tentu akan memberikan suplai bahan bakar yang banyak dan mampu menempuh perjalanan jarak jauh untuk sekali pengisiannya secara penuh. Spesifikasi Yamaha R25 ABS ini juga diciptakan dengan tipe frame atau rangka berjenis diamond yang tentunya akan memberikan performa handling yang mumpuni dan mudah untuk dikendalikan.
Kaki-kaki Handal yang Stabil
Sedangkan untuk kaki-kaki dari spesifikasi Yamaha R25 ABS ini memiliki ukuran tapak lebar sehingga memberikan performa handal serta stabil bahkan untuk kecepatan tinggi sekalipun. Ukuran bannya memiliki detail 110/70 pada bagian depan serta 140/70 pada bagian belakang yang keduanya dipasangkan dengan velg berukuran 17 inci. Sistem suspensi Yamaha R25 ABS telah mengadopsi jenis Telescopic Fork berdiameter 41 mm pada bagian depannya dengan suspensi belakang berjenis Monocross Suspension akan meredam guncangan dengan baik dan menunjang performa handing tinggi dalam bermanuver setiap saat. Untuk sistem pengeremannya, Yamaha R25 ABS ini dibekali dengan tipe cakram floating berukuran 298 mm pada roda depannya yang memiliki piston ganda dan cakram berukuran 220 mm pada roda belakangnya yang memiliki piston tunggal akan memberikan fungsi pengereman yang maksimal untuk mengurangi atau menghentikan laju kendaraan ini setiap saat jika diperlukan. Bahkan demi memberikan keamanan pengereman generasi terbaru, spesifikasi Yamaha R25 ABS ini telah dibekali dengan sistem pengereman ABS (Anti-Lock Brakes) yang semakin memberikan menjamin keselamatan berkendara.
spesifikasi motor yamaha r25 abs
Dapur Pacu Paling Power Full Dikelasnya
Beralih pada ruang dapur pacu dari spesifikasi Yamaha R25 ABS ini memang memiliki performa yang paling terbesar di kelasnya yakni motor sport 250 cc. Memiliki mesin 4 langkah berkapasitas 250 cc yang terdiri dari 2 tegak yang memiliki teknologi DOHC 8 katup serta memiliki kompresi pembakaran 11.6:1, Yamaha R25 ABS sanggup menyemburkan tenaga maksimal mencapai 36 PS pada putaran mesin 12.000 RPM dengan torsi maksimum mencapai 22.1 N.m pada putaran 10.000 RPM. Tenaga tersebut akan disalurkan melalui transmisi manual 6 percepatan yang terasa sangat mantap untuk berakselerasi ataupun meraih top speed maksimalnya. Memiliki sistem penyuplai bahan bakar berteknologi FuelInjection(FI) yang kemudian dilanjutkan pada sistem pengapian TCI(TransistorizedControl Ignition) tentunya akan memberikan performa mesin yang maksimal dari Yamaha R25 ABS  ini namun tetap memberikan konsumsi bahan bakar yang efisien.
Fitur Khas Motor Sport
Tak pelak bahwa keunggulan atau fitur yang dimiliki oleh spesifikasi Yamaha R25 ABS ini memiliki ciri khas motor sport kelas atas dunia. Mulai dari Super Sport Split Seat akan memberikan tampilan jok yang sangat sporty serta memberikan performa riding yang optimal namun tidak mengurangi kenyamanan pengemudi maupun penumpang dibelakangnya. Dengan fitur Super Sport Speedometer yang ada pada Yamaha R25 ABS  tentunya dapat memberikan informasi indikator yang lengkap seperti posisi gigi dan Shift Gear Lamp Indicator sepertinya jarang dimiliki oleh motor sport kelas 150cc sampai dengan 250 cc lainnya. Lalu perpaduan antara Dual Predator Head Light serta Super Sport Led Tail Light pada spesifikasi Yamaha R25 ABS  akan memberikan tampilan yang sangat sporty serta agresif mulai dari bagian depan hingga bagian belakangnya.
Selanjutnya untuk kenyamanan berkendara, spesifikasi Yamaha R25 ABS dilengkapi dengan Alumunium CastWide Wheel &Wide Tire yang memberikan pijakan kuat, tapak lebar serta ringan sehingga memberikan performa berkendara yang maksimal. Lalu Asymmetrical Rear Arm&Twin Tube Rear Suspensionby KYB juga disematkan pada Yamaha R25 ABS  ini yang akan memberikan performa berkendara yang stabil serta performa handling yang mantap untuk bermanuver di segala macam kecepatan. Adanya Mid ShipSporty Mufler juga akan memberikan proses pembuangan sisa pembakaran yang dapat dimaksimalkan menjadi tenaga tambahan serta menghasilkan suara motor sport dual silinder yang berkarakter. Nah yang spesial dari spesifikasi Yamaha R25 ABS  ini adalah disematkannya fitur unggulan ABS yang mana akan mencegah terjadinya ban terkunci saat melakukan pengereman keras terutama saat kecepatan tinggi sehingga resiko kecelakaan dapat diminimalisir atau dihindari.
Spesifikasi Yamaha R25 ABS
KomponenTipe
Tipe mesin:4 Langkah, 8 valve DOHC Berpendingin Cairan
Jumlah Silinder/posisi:Dua/Tegak
Diameter X langkah:60,0 X 44,1 mm
Perbandingan Kompresi:11,6  : 1
Sistem bahan bakar:Fuel Injection
Sistem pengapian:TCI (Transistorized Control Ignition)
Tipe Busi:CR9E
Tipe Battery:GTZ8V (MF Battery 7.4 Ah)
Sistem Starter:Electric Starter
Sistem Pelumasan:Basah
Kapasitas Oli mesin:Total = 2,40 L ; Berkala = 1,80 L ; Ganti filter oli = 2,10 L
Panjang x Lebar x Tinggi:2.090 mm X 720 mm X 1.135 mm
Tinggi tempat duduk:780 mm
Ground clearance:160 mm
Wheel base:1380 mm
Caster angle:25 derajat
Trail:95 mm
Daya maksimum:26,5 KW(36 PS) @ 12.000 rpm
Torsi maksimum:22,1N.m @ 10.000 rpm
Berat Isi:166 kg
Kapasitas Tangki:14,3 L (Res : 3 L)
Tipe Rangka:Diamond
Tipe Transmisi:Manual, 6-percepatan
Tipe Kopling:Basah, Kopling manual , Multiplat
Ban Depan & Belakang:Tubeless 110/70-17M/C(54S) & 140/70 – 17M/C(66S)
Rem Depan & Belakang:Cakram Floating Ø 298mm, Piston Ganda & Cakram  Ø  220mm Piston   Tunggal, ABS
Suspensi Depan:Telescopic Fork (diameter 41 mm)
Suspensi Belakang:Monocross Suspension
Lampu depan:DC Halogen 12V,55W (H7)
Lampu belakang:LED

Harga Yamaha R25 ABS

Bagaimana sangat lengkap dan menarik bukan bro dan sis? Itulah ulasan mengenai spesifikasi motor sport seperempat liter terbaru dari Yamaha dari berbagai sisinya. Saatnya kita mengulas harga Yamaha R25 ABS terbaru yang di banderol di Indonesia ini. Namun sebelum Mas Sena membeberkan harga Yamaha R25 ABS ada baiknya membahas sedikit kesimpulan pada segmen terakhir ini. Seperti kita ketahui bersama untuk motor sport premium buatan Yamaha di kelas 250 cc pada varian standarnya saja terlihat keren, sporty, bertenaga dan gahar. Apalagi dengan versi ABS yang memiliki tampilan lebih ‘EyeCatching’ atau menarik menjadikan Yamaha R25 ABS patut dipilih bagi anda yang sedang mencari motor sport seperempat liter. Dengan tampilan lebih sporty yang diberikan pada Yamaha R25 ABS ini tentu membuatnya sangat cocok bagi anda yang berjiwa muda dengan semangat on-fire. Meskipun motor ini di rakit secara penuh di Indonesia namun kualitasnya dapat diadu dengan motor CBU Yamaha atau kompetitor lainnya. Bahkan Yamaha R25 ABS ini telah di ekspor ke beberapa negara di benua Amerika, Eropa dan Asia, namun dengan versi lainnya yakni Yamaha YZF R3 ABS. Lalu berapakah harga Yamaha R25 ABS terbaru yang dibanderol di Indonesia ini?
harga yamaha r25 abs
Sesuai dengan segmentasinya yakni motor sport seperempat liter yang memiliki perangkat pengereman kelas wahid yakni ABS maka bisa dipastikan harga Yamaha R25 ABS terbaru yang dibanderol akan lebih mahal dibandingkan dengan harga Yamaha YZF R25 varian standar. Benar sekali pihak Yamaha Indonesia Motor Manufacturing yang telah melansir harga resmi Yamaha R25 ABS ini dibanderol pada angka Rp. 59 Juta. Memang harga Yamaha R25 ABS ini lebih mahal Rp. 6 Juta dibandingkan varian standarnya. Menurut Mas Sena harga tersebut sudah sangat sebanding dengan apa yang ditawarkan oleh Yamaha R25 ABS karena motor sport ini memiliki perangkat keamanan pengereman yang lebih terjamin. Selain itu ubahan yang dilakukan di beberapa bagiannya pun memberikan kesan yang menarik dan lebih sporty. Bagaimana apakah anda berniat untuk membeli motor sport seperempat liter dari Yamaha ini setelah mengetahui harga Yamaha R25 ABS terbaru?
harga yamaha r25 abs terbaru
Namun perlu diketahui bahwa harga Yamaha R25 ABS terbaru tersebut adalah harga OTR yang berlaku di DKI Jakarta, jadi untuk daerah lainnya mungkin akan mengalami perbedaan harga yang disebabkan oleh beberapa faktor yang salah satunya adalah karena faktor distribusi. Nah untuk mengecek harga Yamaha R25 ABS lebih pasti yang berlaku di wilayah anda, Mas Sena menyarankan untuk datang langsung ke dealer Yamaha yang ada di kota anda. Menurut Mas Sendiri sih dengan adanya fitur pengereman ABS pada Yamaha R25 ABS ini tentunya akan memberikan jaminan keselamatan yang lebih kepada para penunggangnya. Tentunya motor sport 250cc yang memiliki kecepatan super cepat juga harus didukung fitur keselamatan dan keamanan yang memadai untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan saat menggeber motor ini dengan kencang. Demikian ulasan mengenai harga Yamaha R25 ABS terbaru pada segmen terakhir ini yang sekaligus menutup perjumpaan Mas Sena pada kesempatan review kali ini. Jangan lupa untuk membaca juga review Mas Sena mengenai Yamaha R25 versi standar serta Yamaha R15 yang merupakan varian dibawahnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar